Search Bar

B-29 Negeri diatas awan ( lumajang jawa timur )

   




   Lumajang atib berseri,itulah slogan yang sampai saat ini kudengar. bukan hanya itu saja,baru-baru ini telah terdengar sebuah negeri diatas awan,yaitu B29. B29 adalah kawasan tertinggi di kaldera bromo dengan ketinggian 2900 Mdpl. B29 masih bagian TN bromo tengger semeru, terletak di desa argosari, kecamatan senduro, Kabupaten Lumajang.

         Dengan ketinggian 2900 meter di atas permukaan laut puncak B29 lebih tinggi dari gunung Bromo yang mempunyai ketinggian 2392 Mdpl. Terletak di sisi tenggara gunung Bromo, pemandangan yang indah akan segera dirasakan sesampainya di sana.

         Bukan hanya itu saja, pemandangan dan udara yang masih sangat sejuk bisa anda hirup sesaat setelah anda memasuki kawasan ini.

         Rute untuk menuju ke B29 cukup agak sulit, dikarenakan jalanan yang masih rusak dengan tanah akan menemani perjalanan anda. tetapi semua akan terbayar tuntas jika sampai pada puncak B29 negeri diatas awan. Berikut rute/jalan menuju B29,yang saya rangkum dari kediaman saya yaitu lumjang.

        Dari Kota Lumajang Anda bisa langsung ke kecamatan Senduro, setelah itu langsung ke Desa Argosari. Pastikan kendaraan yang dipakai dalam kondisi prima, karena sepanjang jalan akan menemui jalan terjal dan agak rusak. Sangat tak disarankan membawa sepeda motor matic karena sangat riskan sekali dengan jalanan yang menanjak. Lebih baik pakai sepeda motor bebek atau sepeda motor yang kuat untuk medan-medan yang terjal.

       Di desa Argosari titipkan kendaraan Anda di rumah paling dekat dengan bukit, di sana anda akan disambut senyuman ramah penduduk desa yang sebagian besar merupakan suku Tengger. Lanjutkan perjalanan anda kira-kira 15 menit menuju puncak. Sesampainya di puncak B29, keindahan gunung Bromo dan Batok menjadi bonus pembayar lelah. Anda juga akan disuguhi pemandangan indah berada di atas awan. Tidak salah jika pemerintah Kabupaten Lumajang memberi nama wisata di atas awan. Hamparan luas lading sayuran dengan karakteristik pegunungan seolah bisa dijangkau tangan. Hawa dingin melengkapi pesona ini. Karenanya, jangan tinggalkan jaket Anda di rumah karena suhu di daerah sini lebih dingin dibanding daerah lain

Berikut foto-foto pada B29 :












Berikut jalan atau track menuju B29 dari daerah lumajang kota :







Bukan hanya B29 saja yang ada diLumajang,berikut saya merangkum wisata-wisata yang terdapat di Lumajang :



WISATA-WISATA LUMAJANG
Klik show untuk melihat gambar ::

WATU GODEG LUMAJANG




HUTAN BAMBU




GUA TETES





JEMBATAN TERBARU ( desa bago,pasirian,lumajang )





JEMBATAN MERAH ( gladak perak )





PANTAI DAMPAR




SELOKAMBANG




PANTAI BAMBANG





Itu dia wisata-wisata yang ada di kabupaten lumjang, yang ingin berminat berlibur atau ingin melancong dengan keluar ataupun teman-teman anda. Silahkan datang ke kotaku ya??

SEMOGA BERMANFAAT!
SEMOGA KOTA LUMAJANG SEMAKIN MAJU!


























Posting Komentar

8 Komentar

  1. Indah banget tempatnya, cocok sekali buat camping kayaknya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bang paket wisata bromo...::
      camping juga bisa diatas bang...??
      Mantep pokoknya B-29

      *kota lumajang punya
      :D

      Hapus
  2. mas pakek mobil bisa ga ke B29?

    BalasHapus
    Balasan
    1. bisa,
      tapi tidak bisa sampai puncak.!
      kalau bisa pakai mobil jep bang...

      mobil bisa di perkirkan di bawah,kemudan jalan kaki sekitar 1 kilo an..
      :D

      Hapus

Silahkan Dikomentar ya?